Minggu, 27 Desember 2015

R ~ Book | Cloud(y)

Minggu, Desember 27, 2015 2 Comments
take from www. goodreads.com
Cloud(y)
Penulis        : Achi TM
Penerbit     : Sheila (Penerbit Andi)
Tahun         : 2012
Halaman    : viii + 416 halaman
ISBN            : 978-979-29-3232-4
Pinjam di Perpustakaan Kota Malang



Sosok lelaki beralis tebal itu sudah menungguku di bawah pohon oak, memegang payung kecil dan ia melemparkan senyum hangat kepadaku. Pertigaan Simpang terlihat sunyi malam ini. Hanya deru motor dikejauhan, bahkan pangkalan ojek juga tidak luput dari kesepian. Seolah-olah alam semesta saling bercengkramasatu sama lain, sepakat bahwa malam ini aku harus menemui dirinya.

            “Apa kabar, Mendung?”

 Aku membalas senyumnya...Setidaknya masih ada dia. Aku menghampirinya, berdiri berhadapan dengannya, kupegang payung yang dia pegang. Malam bergelayut, udara dingin menusuk tulang tapi aku bisa merasakan kehangatan hatinya.

             “ Hai..” jawabku pendek, berusaha mencari kalimat selanjutnya yang lebih bijaksana daripada langsung mengatakan bahwa ‘ segala sesuatu telah menjadi buruk’.

            “ Hai...”
***
            Mendung sesuai namanya, selalu menjalani hari-hari penuh mendung. Abu-abu. Apalagi setelah kedua orangtuanya meninggal. Hanya Verani yang membuat hidupnya tak lagi sepi. Tapi, Verani mampu menghempaskan hidup Mendung, dan membuatnya terpuruk lebih dalam.
            Takdir membawa Mendung bertemu dengan Niki dan Niko, anak kembar yang lebih mirip kakak-adik. Kehadiran Niko membuat mendung semangat Mendung kembali. Ia pun berjuang membangun bisnis impiannya. Meskipun tantangan selalu ada, justru dari sahabat karibnya sendiri.
            Perlahan, cintapun bersemi do hati Mendung. Hanya untuk Niko. Sementara disaat yang sama, seorang cowok bermata elang menawarkan cinta yang tulus. Akankah Mendung menerima cintanya? Apakah Mendung berhasil meraih mimpinya?.